Powered By Blogger

Sabtu, 04 Juni 2011

lumpia sayur ( spring roll vegetable)

Berawal dari order spring roll ke temen malaysia buat suguhan tamu,setelah diamati dan dirasakan, rasanya memang gak asing lagi buatku yg penggemar lumpia,karena memang inilah lumpia hehe,,jadi pengen nyoba buat sendiri,dan ternyata memang gampaang,,,
Kalo di Indonesia, isi lumpia biasa pake bambu muda,,,kalo lumpiaku ini cukup dengan sayuran yang ada :)
dan bisa ditambahkan ayam/ daging buat menambah kandungan protein :D


Bahan :
Kulit lumpia / spring roll siap beli
Wortel 2 bh, parut kasar
Kol 3 lembar, iris halus
Daun bawang 1 btg, iris halus
Ayam/ daging, rebus, cincang halus
Merica bubuk
Garam
Gula
Putih telur untuk perekat
Minyak untuk menumis

Bumbu halus:
Bawang putih 4 siung
Bawang merah 3 siung

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus sampai wangi, tambahkan ayam cincang, wortel, kol dan daun bawang, aduk.
2. Tambahkan sedikit air untuk mematangkan sayuran.
3. Tambahkan garam, merica bubuk, gula, masak sampai matang dan kering.
4. Setelah dingin, isikan adonan sayur ke kulit lumpia,gulung rapi, dan rekatkan dengan putih telur.

               lumpia sebelum di goreng bisa disimpan dalam kulkas.


5. Goreng lumpia.
6. Sajikan dengan cabe rawit atau sambal botol.






untuk : 13 buah 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar